Teknik Energi Terbarukan - Politeknik Negeri Jember

Saturday, April 22, 2017

Sejarah Singkat Teknik Energi Terbarukan Polije

Teknik Energi Terbarukan (TET) merupakan salah satu program studi di Politeknik Negeri Jember yang berdiri pada tahun 2010 berdasarkan keputusan Dirjen Dikti No. 3927/D/T2010, tanggal 14 Nopember 2008. Teknik Energi Terbarukan Polije merupakan program studi baru dibawah naungan Jurusan Teknik sejak 2014 walaupun prodi TET Polije lebih dulu lahir daripada Jurusan Teknik.
Pada awalnya, prodi TET berada dibawah naungan Jurusan Teknologi Pertanian (TP) bersama dengan Diploma 3 (D3) Keteknikan Pertanian (TEP), D3 Teknik Industri Pangan (TIP), dan D4 Mesin Otomotif (MOT). Jadi prodi TET awalnya berasal dari Jurusan Teknik Pertanian (TP), dan Jurusan Teknik adalah pecahan dari Jurusan TP.

No comments:

Post a Comment

Popular Posts